PENGARUH HEALTH EDUCATION TERHADAP PENGETAHUAN IBU TENTANG STUNTING PADA BADUTA DI POSYANDU BALITA DESA KEDUNGGLUGU KECAMATAN GONDANG KABUPATEN NGANJUK

Record Detail

SKRIPSI 2019

PENGARUH HEALTH EDUCATION TERHADAP PENGETAHUAN IBU TENTANG STUNTING PADA BADUTA DI POSYANDU BALITA DESA KEDUNGGLUGU KECAMATAN GONDANG KABUPATEN NGANJUK

File Attachment

LOADING LIST...

Stunting merupakan gangguan pertumbuhan yang menggambarkan tidak
tercapainya potensi pertumbuhan akibat pemberian asupan gizi yang tidak sesuai
dengan kebutuhan. Masih banyak ibu yang belum mengetahui tentang stunting,
sehingga perlu dilakukan pemberian health education. Tujuan penelitian adalah
untuk mengetahui pengaruh health education terhadap pengetahuan ibu tentang
stunting pada baduta di Posyandu Balita Desa Kedungglugu Kecamatan Gondang
Kabupaten Nganjuk.
Penelitian ini menggunakan desain pra-eksperimental dengan pendekatan
One Group Pre-Post Test, dilakukan pada tanggal 22 April 2019. Popolasi pada
penelitian ini adalah ibu baduta di Posyandu Balita Desa Kedungglugu Kecamatan
Gondang Kabupaten Nganjuk, tehnik sampling menggunakan total sampling
dengan sampel sebanyak 35 responden. Variabel independen adalah health
education (menggunakan SAP) dan variabel dependen adalah pengetahuan (alat
ukur koesioner). Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisa data dengan
uji statistic Wilcoxon Singed Rank dengan taraf signifikasi ? = 0,05.
Hasil penelitian dari 35 responden sebelum diberikan health education
hampir seluruhnya yaitu 25 responden (71,4%) memiliki pengetahuan cukup.
Setelah diberikan health education hampir seluruhnya yaitu 29 responden (82,9%)
memiliki pengetahuan baik. Hasil uji statistic Wilcoxon Singed Rank
menunjukkan p-value = 0,000 ? ? = 0,05 sehingga Ha diterima. Ada pengaruh
Health Education terhadap Pengetahuan Ibu tentang Stunting pada Baduta di
Posyandu Balita Desa Kedungglugu Kecamatan Gondang Kabupaten Nganjuk.
Health education yang dilakukan secara rutin, setiap satu bulan sekali
dapat memberikan informasi yang bermanfaat bagi ibu untuk meningkatkan
pengetahuan.

Kata Kunci: Health Education, Pengetahuan Ibu, Stunting, Baduta


Detail Information

Item Type
Associate’s Degree
Student ID
2,02E+11
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
14201
Departement
S1 KEPERAWATAN
Copyright
STIKES SATRIA BHAKTI NGANJUK
Doi




Information


RECORD DETAIL


Back To Previous